21 Agu 2014

PT ASTRA OTOPARTS,.Tbk (AUTO) - One of the Growth Stock Company

,
Seperti sudah dibahas di postingan sebelumnya tentang perusahaan dengan ‘Nilai Lebih’ yang menarik untuk di koleksi. Salah satunya adalah saham AUTO atau PT Astra Otoparts,.Tbk.
PT Astra Otoparts Tbk mulai berdiri dari tahun 1991 sebagai anak perusahaan PT Astra International. Tbk (ASII) dengan kepemilikan saham mayoritas sebesar 80%. Semula perusahaan bernama PT Alfa Delta Motor (berdiri tahun 1976) yang sejak awal sudah berkecimpung di dunia industry otomotif, perakitan mesin dan juga peralatan konstruksi. Perusahaan memulai listing di bursa pada tahun 1998.

Fokus Bisnis

Perusahaan memiliki 3 divisi penting yang menangani proses manufaktur. Dari mulai produksi Engine Parts dibawah divisi Nusametal ; Produksi plastik injeksi, Head lamp kendaraan hingga pengecetan di bawah divisi Adiwira Plastik dan terakhir produksi mesin-mesin pendukung (ie: rem) dan peralatan produksi lainnya di bawah divisi Winteq. 

Itu belum termasuk 33 anak perusahaan yang semua memegang fungsi sebagai produsen dan pemasok spare part otomotif dan alat berat (Accu, Ban, Pelek, Kabel dsb) atau yang disebut OEM (Original Equipment Manufacturer). Ditambah dengan anak perusahaan lainnya dibidang Aftermarket dibawah bendera PT AOP Domestic Division, nah yang terakhir inilah yang memayungi jaringan retail Shop & Drive.

Fokus Manajemen

Dengan pola bisnisnya yang bersifat hulu ke hilir, tentunya akan sangat memudahkan perusahaan untuk menguasai market bisnisnya. Ditunjang kepemilikan mayoritas saham Astra International plus dukungan manajemen yang mumpuni dimana terdapat nama Johnny Darmawan sebagai Commissioner, sebelumnya menjabat sebagai President Direktur PT Toyota Astra Motor dan pernah disebut-sebut sebagai “the best salesman in the world”.

Di Posisi puncak alias CEO, terdapat nama Hamdhani Dzulkarnaen Salim, dengan latar belakang Teknik Mesin ITS dan juga MBA dari University of Southern California beliau adalah orang lama di dalam perjalanan Astra. Dimulai karirnya sebagai staff teknik di PT Federal Motor pada 1978 yang kemudian menjadi PT Astra Honda Motor. Beliau sukses meningkatkan operating profit AUTO dari 476 M pada 2012 menjadi 672 M pada 2013 (Year on year).

Fokus Keuangan

Setelah kita yakin dengan bisnis dan manajemen fundamentalnya, lalu bagaimana dengan posisi keuangannya? Dimana posisi ini sangat menentukan apakah perusahaan tersebut layak untuk di investasikan.
Ekuitas, posisi ekuitas sejak tahun 2008 – 2013 sudah pasti dikatakan perusahaan yang mapan, lihat grafik:











Perlu menjadi catatan adalah Return of Equity yang menurun dibanding 2010 hingga saat ini, tetapi masih terus mencatatkan pertumbuhan laba yang cukup baik.

 












Bagaimana Valuasi Sahamnya?

Sayangnya, saham AUTO yang beredar di pasar berjumlah hanya sedikit. Hanya sebanyak 4,8 Milyar lembar saham yang beredar, bandingkan dengan Parent company-nya Astra International yang memiliki 40.8 Milyar lembar saham, hampir 10 kali nya. Ini mengakibatkan lambatnya pergerakan saham alias kurang likuid untuk diperdagangkan. Anda bisa melihat sendiri di bursa atau di broker anda apakah saham AUTO ini likuid atau tidak.

Dengan jumlah saham yang hanya segitu, mengakibatkan Book Value yang cukup besar yaitu 1998.76, sehingga PBV nya menjadi 1.99x saja. So, terlihat murah karena jumlah saham yang beredar hanya sedikit. Mari kita lihat pengukuran prospek lainnya, sesuai dengan valuasi konvensional (baca: Value Investing: Apa itu Value Investing)

Data yang didapat dari laporan Tahunan dan Laporan Keuangan adalah sebagai berikut:
Equity: 9,63 T
Net Profit: 453.7 M
Market Cap: 19,15 T
Share out: 4.8 M
Current EPS: 188 M
LT Borrowing: 44,1 M
Dividen: 32.71% / EPS
(year to date)

Tahap berdasarkan value analisis:
  1. Tidak ada defisit dalam 5 tahun terakhir: Cocok (tetapi saya lebih suka jika ada defisitnya, lalu naik menjadi laba di tahun berikutnya)
  2. Pertumbuhan penjualan (Sales Growth) sebesar 25.5% (>10%). Cocok
  3. Pertumbuhan laba: dalam lima tahun terakhir rata-rata pertumbuhannya tidak cukup besar, hanya sekitar 10%. Tidak Cocok. Tetapi jika kita backroll ke 10 tahun lalu, maka pertumbuhan laba rata-rata 10 tahun menjadi 25%. Masih sangat menarik untuk di tindaklanjuti.
  4. Pertumbuhan ROE rata-rata 5 tahun sebesar 19.61% (>15%). Cocok
  5. Pertumbuhan ROTC rata-rata 5 tahun sebesar 17.6% (>12%). Cocok
  6. Rasio Hutang (DER) = 0.09 (<1). Cocok
  7. PER  = 21.03x (>20% - untuk ROE >15%, PER<=20x). Cocok dengan catatan
  8. PBV = 1.99x, Untuk pertumbuhan laba <10%, Pbv kriteria <1.5. Cocok dengan catatan
  9. Valuasi harga saat ini =  2.170
  10. Margin of Safety = -45.41%. Tidak cocok.

Kesimpulan setelah melihat dari angka dan sisi bisnisnya perusahaan ini adalah perusahaan yang cukup super dan merupakan Growth Stock. Di bawah kendali Astra dengan lini bisnis dari hulu ke hilir membuat AUTO menjadi penguasa terhadap produksi, pemasok, dan juga aftersales service di bidang otomotif. Baik itu roda dua ataupun roda empat. Berbeda dengan saudara Astra lain di bidang penjualan mobil – Toyota Astra Motor atau Astra Honda Motor, yang pendapatannya tergantung dari penjualan mobil. AUTO masih bisa survive dengan menggenjot pendapatan dari sisi pasokan spare-part, yang pasti selalu dibutuhkan oleh setiap bengkel– kecuali di Indonesia kembali ke zaman delman.

Untuk valuasinya, sesuai perkiraan bahwa perusahaan super biasanya sulit untuk mendapat harga diskon, penulis sendiri mungkin akan menahan untuk pembelian di harga saat ini, menunggu ketika harga minimal terdiskon 15% dari harga saat ini, atau sekitar Rp 3300,- dan kemudian hold untuk jangka panjang.

Satu hal tambahan mengingat AUTO ini tidak likuid, sebaiknya memang membeli dengan cara mencicil. Karena suatu saham perlu juga untuk likuidasi dimana kemampuan itu dimiliki oleh bandar / pemain besar. Cicil 10 – 15 lot penulis rasa cukup untuk tahap awal.

Salam Invest!


1 komentar:

  1. Nice posting pak
    Shop and drive itu langganan aki saya, selalu puas dan terjamin. Melihat bisnis nya sangat baik dan potensial berkembang
    Saya dukung mas utk masuk ke auto ;)

    BalasHapus